Lompat ke isi utama

Berita

BAWASLU KABUPATEN SORONG MEMPERTAJAM MEKANISME PENYELESAIAN SENGKETA JELANG PEMILU 2024, BIMTEKPUN DILAKUKAN

BAWASLU KABUPATEN SORONG MEMPERTAJAM MEKANISME PENYELESAIAN SENGKETA JELANG  PEMILU 2024, BIMTEKPUN DILAKUKAN

Aimas- Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabuapten Sorong (BAWASLU) melakukan kesiapan melalui bimtek terkait mekanisme penanganan pelanggaran dan juga sengketa proses pemilu guna menghadapi pemilu 2024.

Kegiatan ini berlangsung di ruang media center Bawaslu Kabupaten Sorong, yang dilaksanakan selama dua hari, yakni, 14-15 Juni 2022 dan dipandu oleh koordinator sekretariat Bawaslu Kabupaten Sorong.

Acara ini dibuka oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Sorong, Regina Gembenop, dalam penyampaiannya, Regina berharap kegiatan ini dapat diikuti oleh seluruh jajaran staf sehingga dapat memahami dengan baik mekanisme penerimaan laporan pelanggaran.

Secara khusus Bawaslu Kabupaten Sorong memfasilitasi anggota Bawaslu Provinsi Papua Barat, Agustinus Simson Naa, beserta staf sebagai narasumber untuk menyampaikan materi.

Dihubungi media ini, Agus, sapaan akrabnya, mengatakan alasan utama dalam pemberian materi adalah karena adanya kevakuman akibat pandemi Covid, sehingga perlu penyegaran dalam menghadapi tahapan pemilu kedepannya.

"ya, dengan adanya kevakuman yang cukup lama akibat dari Covid, sehingga hari ini kita baru bisa melakukan pertemuan-pertemuan dengan pembahasan yang menyegarkan kembali, dan harapannya, teman-teman yang ada dikabupaten terutama Bawaslu Kabupaten Sorong dapat mempersiapkan diri guna menghadapi tahapan pemilu yang telah dilaunching kemarin" tuturnya.

Lebih lanjut, Koordinator Divisi Penyelesaian Sengketa ini menyampaikan terkait harapannya terhadap Bawaslu secara menyeluruh di Papua Barat, adalah melakukan yang terbaik dalam mengawasi tahapan pemilu, dan hal itu menjadi harapan dari Bawaslu Provinsi Papua Barat juga.

"kami mengharapkan yang terbaik, terbaik dalam melakukan pengawasan, sehingga tidak menciderai jalannya pesta demokrasi ini, oleh sebabnya, kami dari Bawaslu Provinsi Papua Barat jugapun akan selalu berupaya memberikan suport sistem yang terbaik bagi Bawaslu Kabupaten/Kota yang ada" imbuhnya.

Ditanya mengenai kemungkinan kegiatan serupa akan terus dilakukan, pria yang pernah menjabat sebagai anggota KPU Kabupaten Sorong ini mengatakan, hal itu menjadi suatu keharusan, termasuk kepada jajaran staf yang ada ditingkat kabupaten dan kota, sebab menurutnya staf merupakan pilar dalam melaksanakan kerja-kerja Bawaslu dalam menghadapi pemilu, dan sudah masuk dalam rancangan kerja Bawaslu Propinsi, terangnya.

Sementara itu dikesempatan yang sama, ketua Bawaslu Kabupaten Sorong mengatakan, kegiatan ini sebagai awal dari rangkaian kerja Bawaslu Kabupaten Sorong, untuk mempertajam kemampuan SDM jajaran staf jelang pemilu 2024.

Menurutnya hal ini sangat bermanfaat sebab, dalam pemaparan materi yang disampaikan oleh Bawaslu Provinsi tidak hanya teori, namun juga ada simulasi, dan itu sangat berguna bagi kami Bawaslu Kabupaten Sorong, tutupnya.

 

"